Kabar Terakhir Kasus 7 Mayat di Kali Bekasi

- Redaksi

Senin, 23 September 2024 - 17:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, jmpdnews.com || Sebanyak 9 anggota Patroli Perintis Polres Metro Bekasi Kota diperiksa Propam Polda Metro Jaya. Mereka dimintai keterangan terkait penemuan 7 mayat di Kali Bekasi .  “Sampai dengan saat ini, yang diperiksa itu ada sembilan anggota Patroli Perintis Polres Metro Bekasi Kota,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi, Senin (23/9/2024).

Ade mengatakan mereka sempat membubarkan tawuran di kawasan Jalan Cipendewa Baru, Bojong Menteng, Kecamatan Rawalumbu. “Mereka melakukan patroli siber, kemudian melihat ada yang lagi live IG melakukan ajakan tawuran kemudian mereka melakukan cek TKP. Inilah yang didalami, proses pengecekan TKP-nya itu, proses patrolinya itu seperti apa, proses pengecekan TKP-nya seperti apa, ini masih didalami,” kata dia.

Baca Juga :  Sat Reskrim Polres Cianjur Bekuk Dua Pelaku Penggelapan Kendaraan Jaringan Internasional

Diduga hindari patroli Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto mengatakan pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait kasus tersebut. Namun, kata Karyoto, dari keterangan saksi diduga korban melompat ke sungai karena takut ada patroli yang dilakukan kepolisian. “Menurut informasi sekilas adalah bahwa ini adalah salah satu yang menjadi kemarin malam itu, yang sudah bisa diambil keterangan memang mereka menceburkan diri ke sungai,” kata Karyoto kepada wartawan di lokasi. “Karena adanya ketakutan adanya patroli yang lewat atau yang menegur, menegurnya sejauh mana ini sedang kami dalami oleh Propam,” imbuhnya.

Karyoto mengklaim proses penyelidikan atas kasus ini akan dilakukan secara terbuka. Kata dia, Divisi Propam Mabes Polri hingga Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) dalam proses penyelidikan. Karyoto juga menyatakan pihaknya akan memberikan sanksi jika terbukti ada kelalain anggota dalam pelaksanaan patroli. “Kami akan melihat bahwa kalau memang ada nanti kelalaian dari siapa, pihak siapa, kami akan minta pertanggungjawaban,” ujarnya.

Baca Juga :  Dominasi Laporan Polisi : Penipuan Online dan Curanmor

Tidak ada bekas luka Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, polisi menyebut tak ditemukan ada tanda kekerasan ataupun luka pada tujuh jenazah korban. Namun, terkait penyebab kematian korban masih dilakukan proses penyelidikan. Saat ini, ketujuh korban telah berada di RS Polri Kramat Jati untuk dilakukan proses identifikasi. “Tidak ada tanda-tanda kekerasan,” kata Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Dani Hamdani.

Penulis : Red

Editor : Arjuna

Sumber Berita : Inews & CNN

Berita Terkait

Irma : Terima Kasih Kang Dedi dan Respon Kapolres Kami Butuh Kepastian Terkait Adik Kami (M Sam’an Fadhila)
Bongkar Jaringan Maling Pembobol Sekolah
Dominasi Laporan Polisi : Penipuan Online dan Curanmor
Polisi : Itu Tempat Pengajian Bukan Pondok Pesantren
PJ Bupati Bekasi Wajib Segera bertindak Maraknya Tawuran Akibat Penjualan Obat Daftar G yang di Biarkan Liar
Kapolsek Cikarang Selatan Pimpin Penangkapan terduga Narkoba
Pekerja Migran Tewas Asal Cianjur Diduga Pemroses PT Putra Timur Mandiri
Polres Purwakarta Ringkus Pelaku Curanmor Yang Resahkan Masyarakat
Berita ini 17 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 16:14 WIB

Irma : Terima Kasih Kang Dedi dan Respon Kapolres Kami Butuh Kepastian Terkait Adik Kami (M Sam’an Fadhila)

Selasa, 25 Februari 2025 - 11:38 WIB

Bongkar Jaringan Maling Pembobol Sekolah

Rabu, 1 Januari 2025 - 16:24 WIB

Dominasi Laporan Polisi : Penipuan Online dan Curanmor

Senin, 30 September 2024 - 09:17 WIB

Polisi : Itu Tempat Pengajian Bukan Pondok Pesantren

Jumat, 27 September 2024 - 05:50 WIB

PJ Bupati Bekasi Wajib Segera bertindak Maraknya Tawuran Akibat Penjualan Obat Daftar G yang di Biarkan Liar

Senin, 23 September 2024 - 17:17 WIB

Kabar Terakhir Kasus 7 Mayat di Kali Bekasi

Selasa, 3 September 2024 - 17:27 WIB

Kapolsek Cikarang Selatan Pimpin Penangkapan terduga Narkoba

Kamis, 22 Agustus 2024 - 14:13 WIB

Pekerja Migran Tewas Asal Cianjur Diduga Pemroses PT Putra Timur Mandiri

Berita Terbaru

Pemerintahan

halo apa kabar pak Dasco ?

Jumat, 11 Apr 2025 - 08:17 WIB